04 Feb 2019

[ FUN FACT TAEKWONDO ]

[ SEJARAH TAEKWONDO ]

Taekwondo merupakan salah satu cabang seni olahraga bela diri yang berasal dari Korea Selatan.

Arti dari nama taekwondo itu sendiri sangatlah unik karena dapat diterjemahkan dalam banyak arti.
– Taek artinya tendangan/menghancurkan menggunakan kaki
– Kwon artinya tangan/pukulan
– do artinya seni, jalan/sistem
Jika digabungkan arti Taekwondo adalah seni menggunakan tendangan dan pukulan.

Menurut sejarah, taekwondo berkembang sejak tahun 37M. Pada masa dinasti kogooryo di Korea. Masyarakat disana menyebutnya dengan nama berbeda yaitu subak, taekkyon, Taeyon.

Pada awal perkenalan Taekwondo terjadi perpecahan yang menyebabkan korea terpecah menjadi Korea Utara dan Korea selatan. Korea Selatan segera mendeklarasikan Taekwondo sebagai bela diri khas negara ginseng tersebut. Korea Selatan menyebar luaskan Taekwondo lewat organisasi mereka, yaitu WTF.

WTF adalah salah satu Federasi Taekwondo Dunia yang resmi berdiri pada tanggal 28 Mei 1973 dengan presidennya Kim Un Yong yang bermarkas di kukkiwon (Seoul) Korea Selatan. WTF adalah program resmi pertahanan nasional polisi dan tentara. WTF beranggotakan lebih dari 186 negara.

Sumber :
taekwondonenggala.com
Gurupenjaskes.com

Gimana?? Makin penasarankan sama taekwondo?
Info ini semoga menambah wawasan kamu tentang Taekwondo.
Dan yang mau gabung latihan Taekwondo Telkom university pantengin terus OA taekwondo, ada info jadwal latihannya.. DIJAMIN SERUU!!

juara! Juara ! Juara! ??

Leave a Reply